Thursday, March 30, 2017

Yesus Bangkit Dari Kematian

Bahwa seorang yang mati bisa bangkit dari kubur pada hari yang ketiga setelah dikuburkan adalah suatu yang tidak masuk akal. Apalagi bagi seseorang yang mati karena disiksa dengan kejam, tubuhnya penuh luka, lambungnya ditusuk  dengan tombak hingga darah dan air mengucur, lalu mayatnya diletakkan dalam goa batu yang  tertutup batu besar. Bagaimana mungkin hal ini terjadi?

Tapi berita Injil yang tersebar sangat mencengangkan. Yesus dari Nazaret, seorang Nabi Yahudi yang menyatakan diri-Nya sebagai Kristus yang dinubuatkan dalam Kitab Suci Yahudi, ditangkap dan diadili sebagai penjahat politik serta disalibkan. Tiga hari setelah kematian dan penguburanNya, sejumlah wanita yang pergi ke kuburNya menemukan bahwa tubuhNya tidak ada di situ. Murid-MuridNya menyatakan bahwa Allah telah membangkitkanNya dari kematian dan bahwa Dia sudah menampakkan diriNya kepada mereka beberapa kali sebelum naik ke sorga.

Kebangkitan Yesus Kristus telah merubah murid-murid Yesus yang pengecut menjadi pemberita Injil yang berani. Para Murid Yesus tetap taat membagikan berita Injil ke seluruh dunia, bahkan pada saat mereka  menghadapi siksaan keji dan mati menjadi martir.

Bagaimana hal ini bisa terjadi? 

Apa kata Alkitab tentang Kebangkitan Yesus Kristus dari kematian? 

Yesus Kristus


Fakta-Fakta Seputar Kebangkitan Yesus :

Saat-Saat Kematian Yesus

Alkitab mencatat bahwa Yesus telah mati di atas kayu salib :


  • 33  tetapi ketika mereka sampai kepada Yesus dan melihat bahwa Ia telah mati, mereka tidak mematahkan kaki-Nya,
  • 34  tetapi seorang dari antara prajurit itu menikam lambung-Nya dengan tombak, dan segera mengalir keluar darah dan air. (Yohanes 19 : 33 - 34)



  • 43  Karena itu Yusuf, orang Arimatea, seorang anggota Majelis Besar yang terkemuka, yang juga menanti-nantikan Kerajaan Allah, memberanikan diri menghadap Pilatus dan meminta mayat Yesus.
  • 44  Pilatus heran waktu mendengar bahwa Yesus sudah mati. Maka ia memanggil kepala pasukan dan bertanya kepadanya apakah Yesus sudah mati.
  • 45  Sesudah didengarnya keterangan kepala pasukan, ia berkenan memberikan mayat itu kepada Yusuf. (Markus 15 : 43 – 45)


Kondisi Kubur Yesus

Kubur Yesus adalah Kubur Baru


  • 41  Dekat tempat di mana Yesus disalibkan ada suatu taman dan dalam taman itu ada suatu kubur baru yang di dalamnya belum pernah dimakamkan seseorang.
  • 42  Karena hari itu hari persiapan orang Yahudi, sedang kubur itu tidak jauh letaknya, maka mereka meletakkan mayat Yesus ke situ. (Yohanes 19 : 41 – 42)

Kubur Yesus ditutup batu besar


  • Yusufpun membeli kain lenan, kemudian ia menurunkan mayat Yesus dari salib dan mengapaninya dengan kain lenan itu. Lalu ia membaringkan Dia di dalam kubur yang digali di dalam bukit batu. Kemudian digulingkannya sebuah batu ke pintu kubur itu. (Markus 15 : 46)

Kubur Yesus Dijaga oleh Tentara Romawi dan dimeteraikan (supaya siapa yang membuka akan melanggar hukum)


  • 65  Kata Pilatus kepada mereka: "Ini penjaga-penjaga bagimu, pergi dan jagalah kubur itu sebaik-baiknya."
  • 66  Maka pergilah mereka dan dengan bantuan penjaga-penjaga itu mereka memeterai kubur itu dan menjaganya. (Matius 27 : 65 – 66)


Saat-Saat Kebangkitan Yesus : Kubur Kosong

Mayat Yesus Hilang


  • 1 tetapi pagi-pagi benar pada hari pertama minggu itu mereka pergi ke kubur membawa rempah-rempah yang telah disediakan mereka.
  • 2  Mereka mendapati batu sudah terguling dari kubur itu,
  • 3  dan setelah masuk mereka tidak menemukan mayat Tuhan Yesus. (Lukas 24 : 1)



  • 22  Tetapi beberapa perempuan dari kalangan kami telah mengejutkan kami: Pagi-pagi buta mereka telah pergi ke kubur,
  • 23  dan tidak menemukan mayat-Nya. Lalu mereka datang dengan berita, bahwa telah kelihatan kepada mereka malaikat-malaikat, yang mengatakan, bahwa Ia hidup.(Lukas 24 : 22 – 23)

Adakah yang Mencuri atau Memindahkan Mayat Yesus ?

Apakah Pemerintah Romawi dan Imam-Imam Kepala Mengambil Mayat Yesus?

Justru Imam-Imam Kepala dengan bantuan Tentara Romawi, dan atas perkenan Pilatus menjaga dan memeteraikan kubur Yesus agar mayatNya tidak dicuri orang :

  • Maka pergilah mereka dan dengan bantuan penjaga-penjaga itu mereka memeterai kubur itu dan menjaganya. (Matius 27 : 66)


Apakah Murid-Murid Yesus mencuri mayat Yesus?

Murid-Murid Yesus juga tak tahu keberadaan mayat Yesus :


  • Ia berlari-lari mendapatkan Simon Petrus dan murid yang lain yang dikasihi Yesus, dan berkata kepada mereka: "Tuhan telah diambil orang dari kuburnya dan kami tidak tahu di mana Ia diletakkan." (Yohanes 20 : 2)
  • Sungguhpun demikian Petrus bangun, lalu cepat-cepat pergi ke kubur itu. Ketika ia menjenguk ke dalam, ia melihat hanya kain kapan saja. Lalu ia pergi, dan ia bertanya dalam hatinya apa yang kiranya telah terjadi. (Lukas 24 : 12)

Kebangkitan Yesus Kristus

Ada gempa saat malaikat Allah turun dari langit dan Yesus bangkit dari kubur.  

Wanita-wanita pengikut Yesus dan Tentara Romawi penjaga kubur telah menyaksikan peristiwa yang ajaib itu :

  • 1  Setelah hari Sabat lewat, menjelang menyingsingnya fajar pada hari pertama minggu itu, pergilah Maria Magdalena dan Maria yang lain, menengok kubur itu.
  • 2  Maka terjadilah gempa bumi yang hebat sebab seorang malaikat Tuhan turun dari langit dan datang ke batu itu dan menggulingkannya lalu duduk di atasnya.
  • 3  Wajahnya bagaikan kilat dan pakaiannya putih bagaikan salju.
  • 4  Dan penjaga-penjaga itu gentar ketakutan dan menjadi seperti orang-orang mati.
  • 5  Akan tetapi malaikat itu berkata kepada perempuan-perempuan itu: "Janganlah kamu takut; sebab aku tahu kamu mencari Yesus yang disalibkan itu.
  • 6  Ia tidak ada di sini, sebab Ia telah bangkit, sama seperti yang telah dikatakan-Nya. Mari, lihatlah tempat Ia berbaring. (Matius 28 : 1 - 6)

Penampakkan Yesus Kristus Setelah Bangkit dari Kematian

Catatan-Catatan Alkitab tentang Penampakkan Yesus :


  • Setelah Yesus bangkit pagi-pagi pada hari pertama minggu itu, Ia mula-mula menampakkan diri-Nya kepada Maria Magdalena. Dari padanya Yesus pernah mengusir tujuh setan. (Markus 16 : 9)



  • 30  Waktu Ia duduk makan dengan mereka, Ia mengambil roti, mengucap berkat, lalu memecah-mecahkannya dan memberikannya kepada mereka.
  • 31  Ketika itu terbukalah mata mereka dan merekapun mengenal Dia, tetapi Ia lenyap dari tengah-tengah mereka.
  • 32  Kata mereka seorang kepada yang lain: "Bukankah hati kita berkobar-kobar, ketika Ia berbicara dengan kita di tengah jalan dan ketika Ia menerangkan Kitab Suci kepada kita?"
  • 33  Lalu bangunlah mereka dan terus kembali ke Yerusalem. Di situ mereka mendapati kesebelas murid itu. Mereka sedang berkumpul bersama-sama dengan teman-teman mereka.
  • 34  Kata mereka itu: "Sesungguhnya Tuhan telah bangkit dan telah menampakkan diri kepada Simon." (Lukas 24 : 30)

  • Ketika hari sudah malam pada hari pertama minggu itu berkumpullah murid-murid Yesus di suatu tempat dengan pintu-pintu yang terkunci karena mereka takut kepada orang-orang Yahudi. Pada waktu itu datanglah Yesus dan berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata: "Damai sejahtera bagi kamu!" (Yohanes 20 : 19)

  • Delapan hari kemudian murid-murid Yesus berada kembali dalam rumah itu dan Tomas bersama-sama dengan mereka. Sementara pintu-pintu terkunci, Yesus datang dan Ia berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata: "Damai sejahtera bagi kamu!"  (Yohanes 20 : 26)




  • Kemudian Yesus menampakkan diri lagi kepada murid-murid-Nya di pantai danau Tiberias dan Ia menampakkan diri sebagai berikut..... (Yohanes 21 : 1)




  • 4  bahwa Ia telah dikuburkan, dan bahwa Ia telah dibangkitkan, pada hari yang ketiga, sesuai dengan Kitab Suci;
  • 5  bahwa Ia telah menampakkan diri kepada Kefas dan kemudian kepada kedua belas murid-Nya.
  • 6  Sesudah itu Ia menampakkan diri kepada lebih dari lima ratus saudara sekaligus; kebanyakan dari mereka masih hidup sampai sekarang, tetapi beberapa di antaranya telah meninggal.
  • 7  Selanjutnya Ia menampakkan diri kepada Yakobus, kemudian kepada semua rasul.
  • 8  Dan yang paling akhir dari semuanya Ia menampakkan diri juga kepadaku, sama seperti kepada anak yang lahir sebelum waktunya. (1 Korintus 15 : 4 – 8)


Penampakan Yesus bukanlah penampakan hantu atau ilusi 

Kebangkitan Yesus Adalah Utuh : Tubuh, Roh dan Jiwa :

Yesus bisa diraba, Ia juga makan sepotong ikan goreng :

  • 36 Dan sementara mereka bercakap-cakap tentang hal-hal itu, Yesus tiba-tiba berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata kepada mereka: "Damai sejahtera bagi kamu!"
  • 37  Mereka terkejut dan takut dan menyangka bahwa mereka melihat hantu.
  • 38  Akan tetapi Ia berkata kepada mereka: "Mengapa kamu terkejut dan apa sebabnya timbul keragu-raguan di dalam hati kamu?
  • 39  Lihatlah tangan-Ku dan kaki-Ku: Aku sendirilah ini; rabalah Aku dan lihatlah, karena hantu tidak ada daging dan tulangnya, seperti yang kamu lihat ada pada-Ku."
  • 40  Sambil berkata demikian, Ia memperlihatkan tangan dan kaki-Nya kepada mereka.
  • 41  Dan ketika mereka belum percaya karena girangnya dan masih heran, berkatalah Ia kepada mereka: "Adakah padamu makanan di sini?"
  • 42  Lalu mereka memberikan kepada-Nya sepotong ikan goreng.
  • 43  Ia mengambilnya dan memakannya di depan mata mereka. (Lukas 24 : 36 – 43)

Yesus membagikan roti dan ikan pada Murid-MuridNya :

  • 12  Kata Yesus kepada mereka: "Marilah dan sarapanlah." Tidak ada di antara murid-murid itu yang berani bertanya kepada-Nya: "Siapakah Engkau?" Sebab mereka tahu, bahwa Ia adalah Tuhan.
  • 13  Yesus maju ke depan, mengambil roti dan memberikannya kepada mereka, demikian juga ikan itu.
  • 14  Itulah ketiga kalinya Yesus menampakkan diri kepada murid-murid-Nya sesudah Ia bangkit dari antara orang mati. (Yohanes 21 : 12 – 24)


Pesan Yesus Setelah KebangkitanNya dari Kematian

Amanat Agung :

  • 14 Akhirnya Ia menampakkan diri kepada kesebelas orang itu ketika mereka sedang makan, dan Ia mencela ketidakpercayaan dan kedegilan hati mereka, oleh karena mereka tidak percaya kepada orang-orang yang telah melihat Dia sesudah kebangkitan-Nya.
  • 15  Lalu Ia berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.
  • 16  Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum.
  • 17  Tanda-tanda ini akan menyertai orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan demi nama-Ku, mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang baru bagi mereka,
  • 18  mereka akan memegang ular, dan sekalipun mereka minum racun maut, mereka tidak akan mendapat celaka; mereka akan meletakkan tangannya atas orang sakit, dan orang itu akan sembuh."
  • 19 Sesudah Tuhan Yesus berbicara demikian kepada mereka, terangkatlah Ia ke sorga, lalu duduk di sebelah kanan Allah. (Markus 16 : 4)

Kebangkitan Yesus adalah Penggenapan Perkataan Yesus, 

Bukti Kebenaran Perkataan Yesus :


  • Kemudian mulailah Yesus mengajarkan kepada mereka, bahwa Anak Manusia harus menanggung banyak penderitaan dan ditolak oleh tua-tua, imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, lalu dibunuh dan bangkit sesudah tiga hari. (Markus 8 : 31  )



  • 31 Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu berkata kepada mereka: "Sekarang kita pergi ke Yerusalem dan segala sesuatu yang ditulis oleh para nabi mengenai Anak Manusia akan digenapi.
  • 32  Sebab Ia akan diserahkan kepada bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, diolok-olokkan, dihina dan diludahi,
  • 33  dan mereka menyesah dan membunuh Dia, dan pada hari ketiga Ia akan bangkit." (Lukas 18 : 31 – 33)

Yesus sudah mati di atas kayu salib untuk menebus dosa manusia. Yesus juga sudah bangkit dari kematian. Maka keselamatan dan pengampunan dosa sudah tersediakan bagi kita oleh karena pengorbanan Yesus Kristua di atas kayu salib.

Yakinlah ! Oleh karena pengorbananNya di atas kayu salib maka hutang dosa kita sudah terbayar lunas. 

Pertanyaannya tinggal maukah Anda menerima janji keselamatan yang sudah Yesus sediakan itu?

Previous Post
Next Post

About Author

0 comments: