Monday, March 13, 2017

Apakah Yesus Kristus Tuhan?

Inti KeKristenan adalah keyakinan bahwa Allah datang ke Dunia secara Pribadi di dalam AnakNya. Alkitab mengajarkan Yesus bukanlah mahluk ciptaan seperti malaikat, tetapi Dia adalah Pencipta alam semesta. Sebagai teolog, J.I Packer menulis, “Injil mengatakan kepada kita bahwa Pencipta kita telah menjadi Penebus kita.”

Perjanjian Baru mengungkapkan, atas kehendak Bapa, Yesus untuk sementara mengesampingkan kuasa dan kemuliaanNya untuk menjadi bayi mungil tak berdaya. Semua itu dilakukan dalam misi-Nya untuk menebus umat manusia dari hukuman atas dosa. 

Dalam Alkitab dicatat bahwa :  Tomas menjawab Dia: "Ya Tuhanku dan Allahku!" (Yohanes 20 : 28).

Pertanyaannya, apakah Yesus itu memang Allah?

Sebelum menjawab pertanyaan, apakah Yesus itu Allah, kita harus tahu dulu apa yang dikatakan Alkitab tentang Allah :
  • Allah itu Esa : “Dengarlah, hai orang Israel; TUHAN itu Allah kita, TUHAN itu esa.” (Ulangan 6:4)
  • Allah adalah satu-satunya juruselamat dunia : “Aku, Akulah TUHAN dan tidak ada juruselamat selain dari padaKu.” (Yesaya 43:11 )
  • Allah adalah yang menghidupkan manusia : ketika itulah TUHAN Allah membentuk manusia itu dari debu tanah dan menghembuskan nafas hidup ke dalam hidungnya; demikianlah manusia itu menjadi makhluk yang hidup. (Keluaran 2 : 7)
  • Allah adalah satu-satunya yang menyebut dirinya dengan AKU (ego eimi) : Firman Allah kepada Musa: "AKU ADALAH AKU." Lagi firman-Nya: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel itu: AKULAH AKU telah mengutus aku kepadamu."
  • Allah adalah Pencipta Langit dan Bumi, berarti Ia adalah yang awal dari semua : Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi. (Kejadian 1: 1)
  • Allah adalah satu-satunya Hakim : Langit memberitakan keadilan-Nya, sebab Allah sendirilah Hakim. (Mazmur 50 : 6)
  • Allah adalah satu-satunya yang berhak memberi pengampunan dosa : Aku, Akulah Dia yang menghapus dosa pemberontakanmu oleh karena Aku sendiri, dan Aku tidak mengingat-ingat dosamu. (Yesaya 43 : 25)
Yesus Kristus 1


Sekarang kita lihat, apa yang dinyatakan Allah tentang Yesus?


Yesus adalah Anak Allah. 
  • lalu terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan: "Inilah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan." (Matius 3 : 17)
  • "Inilah Anak yang Kukasihi, kepada-Nyalah Aku berkenan, dengarkanlah Dia." (Matius 17 : 5b)
  • dan turunlah Roh Kudus dalam rupa burung merpati ke atas-Nya. Dan terdengarlah suara dari langit: "Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan." (Lukas 3 : 22)
Yesus adalah satu-satunya yang disebut Anak Allah. Anak Allah berarti satu DNA dengan Allah, artinya sama dengan Allah. Seperti Anak kucing pastilah kucing, anak monyet pastilah monyet. Dengan kata lain Yesus adalah Allah.

Lalu apa kata Yesus tentang dirinya sendiri?
  • Yesus mengaku sebagai Tuhan : 13. Kamu menyebut Aku Guru dan Tuhan, dan katamu itu tepat, sebab memang Akulah Guru dan Tuhan. 14. Jadi jikalau Aku membasuh kakimu, Aku yang adalah Tuhan dan Gurumu, maka kamu pun wajib saling membasuh kakimu; (Yohanes 13 : 13-14)
  • Yesus dan Allah adalah satu : Aku dan Bapa adalah satu. (Yohanes 10 : 30)
  • Melihat Yesus berarti melihat Allah : Kata Yesus kepadanya: "Telah sekian lama Aku bersama-sama kamu, Filipus, namun engkau tidak mengenal Aku? Barangsiapa telah melihat Aku, ia telah melihat Bapa; bagaimana engkau berkata: Tunjukkanlah Bapa itu kepada kami. (Yohanes 14 : 9)
  • Yesus memberikan hidup yang kekal : dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. (Yohanes 10 : 28)
  • Yesus mengampuni dosa : Tetapi supaya kamu tahu, bahwa di dunia ini Anak Manusia berkuasa mengampuni dosa" (Markus 2 : 10 a)
  • Yesus adalah yang awal : “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya sebelum Abraham jadi, Aku ada.” (Yohanes 8:5)
  • Yesus berkuasa di sorga dan bumi : Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi. (Matius 28 : 18)
  • Yesus menghidupkan manusia : Sebab sama seperti Bapa membangkitkan orang-orang mati dan menghidupkannya, demikian juga Anak menghidupkan barangsiapa yang dikehendaki-Nya. (Yohanes 5 : 21)

Yesus menggunakan kata "AKU" (ego eimi) untuk menyebut diri-Nya :
    • “Aku terang dunia.” (Yohanes 8:12) 
    • “Akulah jalan, kebenaran, dan hidup.” (Yohanes 14:6) 
    • “Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.”(Yohanes 14:6) 
    • “Akulah kebangkitan dan hidup” (Yohanes 11:25) 
    • “Akulah gembala yang baik (Yohanes 10:11) 
    • “Akulah pintu (Yohanes 10:9) “Akulah roti hidup” (Yohanes 6:51) 
    • “Akulah pokok anggur yang benar (Yohanes 15:1) “Akulah Alfa dan Omega” (Wahyu 1:7,8)
Apa kata Malaikat tentang Yesus?
  • Sebagaimana Allah, Yesus adalah Juruselamat dunia, : Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud. (Lukas 2 : 11)
Apa kata Iblis tentang Yesus ?
  • Yesus adalah Mesias, Anak Allah : Dari banyak orang keluar juga setan-setan sambil berteriak: "Engkau adalah Anak Allah." Lalu Ia dengan keras melarang mereka dan tidak memperbolehkan mereka berbicara, karena mereka tahu bahwa Ia adalah Mesias. (Lukas 4 : 41)
  • Yesus adalah Yang Kudus dari Allah : "Apa urusan-Mu dengan kami, hai Yesus orang Nazaret? Engkau datang hendak membinasakan kami? Aku tahu siapa Engkau: Yang Kudus dari Allah." (Markus 1 : 24)
Apa kesaksian Murid-Murid Yesus tentang Yesus?
  • Kesaksian Simon Petrus : Maka jawab Simon Petrus: "Engkau adalah Mesias, Anak Allah yang hidup!" (Matius 16 : 16)
  • Kesaksian Tomas : Tomas menjawab Dia: "Ya Tuhanku dan Allahku!" (Yohanes 20 : 28)
  • Kesaksian Marta : Jawab Marta: "Ya, Tuhan, aku percaya, bahwa Engkaulah Mesias, Anak Allah, Dia yang akan datang ke dalam dunia." (Yohanes 11 : 27)
  • Kesaksian Natanael : Kata Natanael kepada-Nya: "Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!" (Yohanes 1 : 49)  
  • Dan orang-orang yang ada di perahu menyembah Dia, katanya: "Sesungguhnya Engkau Anak Allah." (Matius 14 : 33)

Itulah kesaksian dari murid-murid Yesus. Pertanyaan-Nya apakah musuh-musuh Yesus juga mengakui bahwa Yesus telah mengklaim dirinya sebagai Allah? 

Justru itulah yang menjadi alasan bagi para Sanhedrin (Pemimpin Agama Yahudi) untuk menghukum mati Yesus. Perkataan Sanhedrin ini memperkuat kesaksian murid-murid Yesus bahwa Yesus telah berulang kali mengklaim dirinya sebagai Allah (meskipun para Sanhedrin tak percaya pada klaim Yesus itu) : 
  • 41. Demikian juga imam-imam kepala bersama-sama ahli-ahli Taurat dan tua-tua mengolok-olokkan Dia dan mereka berkata: 
  • 42. "Orang lain Ia selamatkan, tetapi diri-Nya sendiri tidak dapat Ia selamatkan! Ia Raja Israel? Baiklah Ia turun dari salib itu dan kami akan percaya kepada-Nya. 
  • 43. Ia menaruh harapan-Nya pada Allah: baiklah Allah menyelamatkan Dia, jikalau Allah berkenan kepada-Nya! Karena Ia telah berkata: Aku adalah Anak Allah." (Matius 27 : 41-43)
Orang Yahudi berkali-kali mempersoalkan perkataan Yesus karena Yesus menyamakan diri dengan Allah. Catatan lainnya contohnya :

Yohanes 10:32-33 (TB)  Kata Yesus kepada mereka: "Banyak pekerjaan baik yang berasal dari Bapa-Ku yang Kuperlihatkan kepadamu; pekerjaan manakah di antaranya yang menyebabkan kamu mau melempari Aku?"
Jawab orang-orang Yahudi itu: "Bukan karena suatu pekerjaan baik maka kami mau melempari Engkau, melainkan karena Engkau menghujat Allah dan karena Engkau, sekalipun hanya seorang manusia saja, menyamakan diri-Mu dengan Allah."  

Tidak disangsikan lagi bahwa Alkitab mencatat bahwa Yesus pernah mengklaim diriNya sebagai Allah.
Kesaksian tentang Yesus dari mukjizat-Nya :
  • Mengubah air jadi anggur (Yohanes 2 : 1-11)
  • Mencelikan orang yang buta sejak lahir (Yohanes 9 : 1 - 11)
  • Menyembuhkan orang yang sakit kusta (Matius 8 : 1 -3)
  • Menghidupkan orang mati (Lukas 7 : 12 - 15)
  • Mengusir setan (Lukas 8 : 26 - 35)
  • Meneduhkan angin dan badai di danau (Matius 8 : 23 - 27)
  • Berjalan di atas air (Matius 14 : 23 - 27)
  • Bangkit dari kematian (Lukas 4 : 1 - 9)
  • Menggandakan roti dan ikan (Matius 14 : 15 - 21)
Yesus menurut Nubuat Perjanjian Lama :
  • Sebab seorang anak telah lahir untuk kita, seorang putera telah diberikan untuk kita; lambang pemerintahan ada di atas bahunya, dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai. (Yesaya 9 : 6)
Dari seluruh bukti di atas, dapat disimpulkan bahwa Yesus adalah Allah yang datang ke bumi dalam rupa manusia. Yesus sendiri mengklaim dirinya sebagai Tuhan, Murid-murid Yesus menyembah Yesus sebagai Tuhan, dan para Sanhedrin mengakui bahwa Yesus telah mengklaim dirinya sebagai Tuhan. Bahkan mukjizat-Nya dan suara Allah dari sorga memperkuat semua kesaksian itu.

Masih banyak catatan lain di Alkitab yang membuktikan bahwa Yesus adalah Tuhan. Anda bisa mempelajarinya sendiri.

Apakah Yesus Kristus Tuhan?
Previous Post
Next Post

About Author

0 comments: